Intip Persiapan KPU Jelang Debat Capres Pertama

CNBC Indonesia
News
Foto News

Menjelang debat pertama Capres yang berlangsung pada Selasa (12/12/2023), KPU RI melakukan sejumlah persiapan.

Sejumlah pekerja menyelesaikan dekorasi untuk kegiatan debat Calon Presiden (Capres) di halaman kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Senin (11/12/2023). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Menjelang debat pertama Capres yang berlangsung pada Selasa (12/12), KPU RI melakukan sejumlah persiapan salah satunya menyulap halaman kantor KPU RI menjadi arena debat. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

KPU sudah menjadwalkan lima kali debat capres/cawapres untuk Pilpres 2024. Komposisi debatnya ialah debat capres sebanyak tiga kali, debat cawapres dua kali. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

“Untuk tema debat pertama mengangkat isu Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga” kata Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Pada acara debat capres pertama ada dua orang yang ditunjuk KPU menjadi moderator ialah Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Diketahui, bebat juga sebagai ajang bagi capres dan cawapres untuk menyampaikan visi dan misinya kepada masyarakat. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Masyarakat dapat menilai kedalaman pemahaman capres-cawapres terhadap permasalahan, serta dapat mengukur rasionalitas solusi yang digagaskan. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

TAG:
kpu
debat capres
capres
anies baswedan
prabowo
ganjar pranowo
foto

SHARE

LAINNYA DI DETIKNETWORK

Terkait

 

Updated: Desember 11, 2023 — 3:57 pm

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *