Tabrakan Kereta di Cicalengka, Ini Identitas Lengkap 4 Korban Tewas dan 37 Penumpang Luka-Luka

BANDUNG – Kecelakaan Kereta Api (KA) Turangga 65A jurusan Gubeng, Surabaya-Bandung bertabrakan dengan KA Commuter Line Bandung Raya di Cicalengka, Kabupaten Bandung, mengakibatkan 4 orang tewas. Peristiwa maut itu juga mengakibatkan 37 penumpang luka-luka.


Berikut identitas para korban kecelakaan yang terjadi di Jalan Haurpugur-Cicalengka Km 181 + 5/4, Kampung Babakan DKA, Desa Cikuya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung pada Jumat (5/1/2023) pagi.

BACA JUGA:

Korban meninggal:

1. Julian Dwi Setiyono (28), Nipp. 44749, pegawai PT KAI, warga Bukit Permata E-8 Nomor 3 RT 02/22, Kelurahan Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Almarhum merupakan masinis KA Commuter Line Bandung Raya.

2. Ponisam (47), Nipp. 44749, pegawai PT KAI, warga Griya Utama Rancaekek, Jalan Cendana IV Nomor 44 RT 09/19, Kelurahan Rancaekek Wetan, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung Masinis KA Commuterline Bandung Raya.

3. Ardiansyah (30), pramugara KA Turangga, pegawai PT KAI, warga Kampung Balekambang RT 2/16, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung.

4. Enjang Yudi, PAM Stasiun Cimekar, pegawai PT KAI.

Korban luka-luka:

1. Paul Adiwinata (76), warga Jalan HZ Mustofa 1/4, Nagarawangi, Cihideung, Tasikmalaya.

2. Aam Muharam (50), warga Perum Bojong Badak Endah Blok B Nomor 205 A Kondektur KA Turangga.

3. Djaja Sandjak (66), warga Bojong Kancor Nomor 61 RT 03/04, Kelurahan Cibeunying, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung.

4. Wawan (59), warga RT 001/008, Ciburial, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut .

5. Faridah Eka Putri Wanita (27), warga Lengkong Barat RT 07/01, Lengkongsari, Tawang, Kota Tasikmalaya.

6. Lena Mardiana (35), warga Jl. Titimplik Dalam Nomor 25-S/151-C, RT 003/005, Sadangserang, Kecamatan Coblong, Kota Bandung

7. Adela, warga Baros.

8. Sylvia Christina Daat (44), warga Batu Putih Atas 2/2 Numbay Jayapura Selatan, Kota Jayapura. Pekerjaan dosen.

9. Qanda (38), warga Gresik, Jawa Timur.

10. Johan (38), warga Kampung Cikadongdong, RT 002/002, Desa Neglasari, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya.



Follow Berita Okezone di Google News



Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya










 

Updated: Januari 5, 2024 — 9:46 am

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *